Anda yang mempunyai jerawat dan ingin sembuh sekaligus wajah menjadi lebih putih dan kencang maka cobalah rangkaian penyembuhan menggunakan Putih telur.
Ada lima kandungan utama yang ada dalam putih telur dan baik untuk wajah yaitu kalium, protein, magnesium, riboflavin, dan enzim, Lysozyme. Kelima zat ini sangat bagus untuk merawat kecantikan kulit.
Protein yang ada dalam putih telur bisa membantu mempercepat tumbuhnya sel-sel kulit baru sehingga wajah bisa tampak lebih putih dan bersih tanpa kerutan. Sedangkan kaliumnya bisa membuat kulit tetap lembab setiap harinya.
kandungan magnesium yang ada di dalam putih telur ini bisa membantu untuk membuat kulit wajah tetap tampak segar dan muda setiap saat. Sedangkan kandungan riboflavin yang ada di dalamnya sangat membantu menangkal radikal bebas dan menghilangkan semua racun yang ada di dalam kulit wajah atau sebagai detoksifikasi racun pada kulit wajah.
Sedangkan kandungan enzim lysozyme, kandungan ini sangat berkhasiat untuk membuat kulit wajah tetap kenyal dan elastis sehingga tetap awet muda.
Tidak heran bila khasiat putih telur seperti berikut ini:
Putih telur dapat menghaluskan kulit wajah yang kering dan keriput
Putih telur dapat memutihkan wajah secara alami
Putih telur dapat mengatasi masalah pori-pori wajah yang membesar
Putih telur dapat dapat membantu anda menghilangkan noda hitam bekas jerawat
Putih telur dapat membantu menjaga kelembapan kulit.
Putih telur dapat menghilangkan jerawat
Putih telur dapat menghilangkan minyak wajah yang berlebihan
Putih telur dapat mengencangkan kulit wajah
Untuk anda yang ingin memanfaatkan putih telur Sebagai bahan alami penghilang jerawat yang tumbuh di wajah, anda dapat mengikuti panduan sederhana yang ada dibawah ini.
Cara menghilangkan jerawat dengan Putih Telur ayam :
Siapkan satu buah telur ayam kampung
Lalu pecah telur ayam kampong lalu ambil putih telur, kemudian pisahkan dengan kuning telurnya.
Masukan putih telur ke dalam mangkok, dan kocok sampai berbusa.
Oleskan kocokan telur ke wajah, lalu diamkan saja sampai putih telur mongering
Bilas muka dengan air dingin dan bersih.
Lakukan cara ini secara rutin, setidaknya 2-3 kali dalam satu minggu, oh iya kerjakan juga saat anda ingin tidur di malam hari
Dengan memanfaatkan cara ini, minyak penyebab timbulnya jerawat akan hilang dari wajah anda, dan tentunya, jerawat yang tumbuh-pun akan teratasi.
Selain bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat secara alami, putih telur juga bisa memberikan manfaat baik untuk kecantikan kulit.
Masker putih telur ini tidak hanya bisa digunakan sendirian saja tapi juga bisa dicampurkan dengan bahan alami lainnya.
Misalnya saja untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya Anda bisa mencampurkan putih telur dengan perasan lemon.
Aduk rata putih telur dengan air perasan lemon kemudian dijadikan masker wajah selama kurang lebih 30 menit lalu bilas dengan air hangat.
Anda juga bisa membuat masker putih telur dengan di campurkan dengan madu asli.
Campuran antara madu dan putih telur ini bisa membantu mengangkat sel-sel kulit yang mati.
Pertama bersihkan dulu wajah dengan air hangat bersih kemudian dikeringkan.
Kocok merata putih telur dan madu kemudian oleskan merata pada wajah dan leher diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air hangat kembali.
Diberdayakan oleh Blogger.
0 komentar:
Posting Komentar