Ampuhnya Masker Kunyit Pelenyap Jerawat dan Bekasnya

By // Tidak ada komentar:
    Punya jerawat masih belum sembuh atau punya bekas jerawat belum bisa hilang?? Mungkin anda perlu mencoba Ampuh nya si kuning Kunyit sebagai pelenyap jerawat dan bekas nya.
Jangan salah lho,kunyit ini telah di gunakan dari zaman ke zaman sebagai produk kecantikan alami yang mujarab sehingga putri-putri keraton zaman dulu menggunakan kulit untuk perawatan kulit mereka.
   Kunyit merupakan tanaman herbal dengan senyawa curcuminoid yang terdiri dari kurkumin desmetoksida dan bisdesmetoksikurkumin. 


Selain itu juga mengandung mineral (kalsium, fsfor dan zat besi), vitamin C, minyak atsiri, protein, lemak serta karbohidrat. Kandungan curcumin dalam kunyit berfungsi sebgaai anti inflamasi yang baik digunakan untuk melawan jerawat sekaligus juga penghilang bekas jerawat.
Kunyit banyak mengandung bahan antiseptik yang dapat melakukan pencegahan pada peradangan jerawat dan juga luka, mengobato gatal dan juga ruam-ruam, dapat memulihkan keruksakan yang terjadi akibat terbakar oleh paparan sinar matahari dan juga dapat mencerahkan wajah sehingga kunyit bisa dimanfaatkan untuk merawat kecantikan.

  Di antara Khasiat Kunyit untuk Kecantikan Kulit dan Wajah sebagai berikut:

-Mengobati Jerawat
-Mengatasi kulit berminyak
-Menyamarkan kerutan jan juga mencegah penuaan dini
-Mengatasi Pigmentasi
-Menghaluskan kulit tumit dan juga siku
-Mengangkat Sel Kulit Mati
-Membantu menyembuhkan luka lebih cepat, karena berfungsi sebagai antiseptik dan anti inflamasi alami
-Membersihkan kulit wajah, membuat kulit wajahmu bersinar, dan menjadi lebih cerah
-membantu melawan gangguan kulit, seperti eksim, psoriasis, dan ruam merah, juga membantu meringankan selulit

  Untuk proses penyembuhan jerawat dan menghilangkang kan bekas jerawat agar bisa hilang dengan cepat dan berhasil maximal menggunakan masker kunyit,silahkan ikuti langkah-langkah nya sebagai berikut:

*Siapkanlah parutan kunyit yang telah dikupas sebelumnya.
Kamu bisa menambahkan madu, yoghurt tanpa rasa atau susu (untuk kulit berminyak) dan minyak zaitun (untuk kulit kering).
Campurkan bahan-bahan yang ada, aduk hingga berbentuk seperti pasta. Kamu juga bisa menggunakannya hanya dengan parutan kunyit atau kunyit bubuk yang telah dihaluskan.
Pastikan kamu memiliki handuk bersih, siapkan juga air hangat dan air dingin, toner dan kapas. Jika perlu, siapkan kuas untuk mengaplikasikan masker kunyit penghilang bekas jerawat.

*Selanjutnya Bersihkan wajahmu dari segalam jenis kosmetik, termasuk pelembab dan lotion wajah.
Kamu bisa mengawalinya dengan berendam di air hangat/mandi uap. Jika tidak memungkinkan, uapilah wajahmu dengan cara membiarkan diuapi air yang mendidih dengan handuk di atas kepalamu.
Hal ini dimaksudkan untuk membuka pori-pori wajahmu sehingga berbagai jenis kotoran dan minyak dapat keluar dengan mudah.
Jika kamu menggunakan sabun, gunakan sabun yang ringan dan non-abrasif. Atau cukup bilas wajahmu dengan air asin/air garam.

*Untuk mendapatkan semua manfaat kunyit untuk kecantikan terutama untuk menghilangkan jerawat dan bekas jerawat dengan cepat, aplikasikan masker kunyit berbentuk pasta yang telah disiapkan sebelumnya pada wajah.
Pastikan dirimu dalam kondisi yang rileks dan nyaman sembari menunggu keringnya masker (sekitar kurang lebih 20 menit).
Sesudah itu bersihkan wajah dengan menggunakan air hangat. Setelah wajah telah bersih, percikkan air dingin pada wajah dan keringkan dengan handuk bersih.

    Ketidak nyamanan menjalani proses pe maskeran kunyit ini yaitu mungkin membuat pakaian dan wajahmu menjadi kekuning-kuningan.oleh karena itu, kamu bisa membersihkan warna kuning pada kulitmu dengan menggunakan toner wajah yang sudah terbukti cocok dengan kulit kamu lalu teteskan dalam sebuah kapas bersih.
Atau kalau kamu tidak mengapa ya biarkan saja bekas kuning nya kunyit menempel di wajah mu tanpa di bersihkan pakai toner.

Cara Manjur Sembuhkan Jerawat Batu

By // Tidak ada komentar:
     Ciri Cystic Acne atau jerawat batu yaitu tumbuh bergerombol, berukuran besar, dan berwarna merah juga meradang sehingga sering membuat wajah penderitanya terlihat bengkak. Belum lagi rasa pedih dan gatal yang sering timbul akibat jerawat ini.
Tak hanya kehilangan rasa percaya diri, orang yang memiliki jerawat batu akan merasa tak nyaman dalam melakukan aktifitasnya sehari-hari apalagi bila jerawat tumbuh pada area hidung. Bila pada wajah Anda sering timbul jerawat jenis ini, Anda dapat mencoba cara menghilangkan jerawat batu di hidung secara alami dengan bahan-bahan yang mudah didapat.
Untuk itu, diperlukan cara menghilangkan jerawat batu yang ampuh namun aman.



Penyebab Jerawat Batu sebagai berikut:

1. Faktor Genetik
Jerawat batu dapat disebabkan oleh faktor genetik (keturunan).
2. Bakteri
Pada kulit kita terdapat suatu bakteri yang dikenal dengan sebutan bakteri P.Acne. Bakteri tersebut biasanya berkembang pada kelenjar sebaceous yang tersumbat dan hal tersebut menghasilkan zat-zat yang dapat membuat kulit mengalami iritasi.
Sehingga kelenjar tersebut akan terus membengkak bahkan pecah, yang pada akhirnya akan menyebarkan peradangan pada bagian permukaan kulit lainnya. 
3. Sel Kulit Mati
Peningkatan sel kulit mati yang bercampur dengan kotoran, debu, bakteri dan minyak akan menyebab penyumbatan pada pori-pori kulit yang akhirnya dapat menjadi pemicu munculnya jerawat batu.
4. Alergi
Jerawat batu kadang juga bisa disebabkan oleh alergi pada suatu makanan. Misal anda alerdi dengan telur, seafood dsb.
Jika penyebab jerawat diwajah anda karena alersi, makan langkah tepat untuk mengatasinya yaitu menghindari konsumsi makanan tersebut. Jika belum bisa, minimal anda kurangi.
5. Sinar Ultra Violet
Sinar matahai mengandung sinar ultra violet yang bersifat anti bakteri. Namun paparan sinar ultra violet yang langsung mengenai kulit dalam waktu yang cukup lama, ternyata juga bisa menyebabkan kerusakan pada kulit, yang salah satunya adalah menyebabkan timbulnya jerawat batu.
6. Tipe atau kualitas kulit
Jerawat batu biasanya menyerang seseorang yang memiliki jenis kulit yang memiliki minyak berlebih. Karena pada saat kulit memproduksi minyal berlebih, minyak tersebut akan mudah bercampur dengan bakteri, kotoran, debu yang bisa menyumbat pori-pori kulit.
7. Kebiasaan Buruk
Jerawat juga bisa disebabkan oleh kebiasaan buruk anda, seperti malah mejaga kebersihan wajah dsb.

Pencegahan Terhadap Jerawat Batu

*Hindari makanan yang berkolesterol tinggi, berlemak, mengandung alkohol, cabe atau yang pedas-pedas, gorengan.
*Perbanyaklah mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan.
 *Selalu menjaga kebersihan wajah dengan melakukan cuci muka yang rutin dan juga menjelang tidur.
 *Bersihkan wajah terlebih dahulu sebelum menggunakan kosmetik.
*Perbanyak minum air putih serta cobalah untuk meminum teh herbal dipagi hari.
*Memakai masker dari buah-buahan alami yang memiliki khasiat mencegah jerawat dan buah-buah lain seperti wortel, tomat, jeruk nipis, bengkoang dan lain-lain.

Cara mengempeskan jerawat batu gede yang meradang ampuh agar tidak berbekas dalam waktu sehari

1. Dengan odol & tetes mata
Obat tetes mata dan juga pasta gigi mengandung banyak senyawa yang bisa membunuh bakteri. Langkah menggunakannya yakni dengan cukup membersihkan wajah anda terlebih dahulu lalu kompres dengan menggunakan obat tetes mata, diamkanlah sesaat lantas tutup menggunakan odol & biarkan dalam semalam maka besok paginya jerawat sudah agak mengecil.

2. Dengan madu
Ambil kira-kira setengah sendok teh madu murni kemudian campur dengan bubuk kayu manis secukupnya lantas gunakanlah sebagai pasta yang nantinya dioleskan pada bagian wajah atau kening. Diamkanlah selama semalam dan anda bisa merasakan perbedaannya keesokan pagi.

3. Dengan es batu
Es batu dapat mengurangi peradangan serta membunuh sel saraf sementara waktu, ambil beberapa potongan es lantas gunakanlah untuk mengkompress di dagu berjerawat setelah itu kompreslah menggunakan obat tetes mata & kapas.

4. Dengan ludah
Ludah atau air liur kita sendiri terdapat kandungan senyawa yang bersifat antibakteri yang bisa membunuh segala macam kuman termasuk diantaranya penyebab jerawat batu, Ambil secukupnya air liur anda lantas oleskan pada muka atau dahi berjerawat yang teriritasi. Oleskan teratur setiap 4 jam sekali agar bakteri bisa cepat mati & peradangan pun terhenti. Metode satu ini sangat ampuh serta efektif yang saya selalu gunakan & pastinya tidak bikin ribet.

5. Dengan minyak kayu putih
Berikut langkah-langahnya:
Tuangkanlah “minyak kayu putih” di sehelai kain ataupun kanfas yang bersih dan steril.
Kemudian kain atau kanfas yang sudah dibaluri “minyak kayu putih” itersebut, ditempelkan pada bagian pipi jerawat yang baru tumbuh.
    Lakukanlah di waktu malam hari atau sebelum tidur. kenapa? Karena kita kalo menggunakannya saat malam atau waktu hendak tidur keadaan tubuh ataupun permukaan kulit wajah kita benar-benar Rileks, sehingga hasilnya pun bisa 100%.
    Ketika merasakan ada reaksi pedih jangan kuatir atau panik, itu menandakan sudah ada respon penyembuhannya.
    Gunakanlah secukupnya saja, apabila rasa pedih terus berlanjut segeralah untuk cuci muka anda, dan apabila rasa kepedihan berkepanjangan bisa jadi penggunaannya stida benar, maka segeralah periksakan ke dokter kulit.

Demikian cara untuk mengempeskan jerawat batu dalam sehari saja. Sebenarnya masih banyak lagi bahan alami untuk mengempeskan jerawat atau bisul yakni dengan air garam, air hangat, dengan kentang, dengan ketumbar dan lain-lain.
Ingat jangan pernah sesekali memencetnya karena nanti dapat menyebabkan iritasi parah pada kulit.

Cara alami yang bisa anda coba untuk menghilangkan jerawat batu sebagai berikut:
Resep 1
Bahan-bahan yang Anda butuhkan adalah buah mahkota dewa berikut daun dan umbinya. Cuci bersih semua bahan, lumatkan dengan cobek dan ulekan yang bersih dan tempelkan pada bagian wajah yang berjerawat setelah wajah dibersihkan dulu sebelumnya. Diamkan ramuan hingga agak kering lalu bilas hingga bersih.
Resep 2
Perawatan dengan resep 2 ini harus dilakukan setiap hari agar jerawat lekas sembuh. Caranya, rebus sidaguri yang dicampur dengan daun dewa dalam dua gelas air hingga mendidih. Matikan kompor dan uapi wajah dengan uap yang keluar dari panci rebusan ramuan. Lakukan dengan hati-hati, jangan sampai kulit Anda melepuh terkena air mendidih.
Resep 3
Jus mengkudu yang dicampur dengan gula batu dikenal berkhasiat untuk mengobati beberapa macam penyakit termasuk jerawat batu karena mempunyai manfaat untuk membersihkan darah kotor. Anda dapat membeli jus mengkudu ini di apotek bila mengolahnya sendiri terlalu memakan waktu. Minum ramuan sesuai dosis yang dianjurkan.
Resep 4
Bawang putih sangat berkhasiat untuk menyembuhkan segala jenis jerawat termasuk jerawat batu. Tetapi jenis bawang yang sebaiknya Anda gunakan adalah jenis baby yang siungnya kecil-kecil. Caranya, cuci bersih bawang baby, kupas kulitnya lalu tumbuk hingga lumat.
Oleskan ramuan pada jerawat atau bakal jerawat untuk menyembuhkan dan mencegah timbulnya jerawat. Bawang putih dikenal berkhasiat untuk menyembuhkan luka karenan mempunyai kandungan antibiotik dan anti bakteri alami.
Resep 5
Konsumsi petai.
Pengalaman beberapa orang mengkonsumsi dengan rutin dan teratur buah petai merupakan cara yang aman dan mujarab untuk membuat jerawat minggat,termasuk jerawat batu.
lakukan dengan sabar agar anda mendapat kan hasil nya yang menakjubkan.

Cara Menghilangkan Jerawat Komedo

By // Tidak ada komentar:
 Komedo adalah pori-pori yang tersumbat, sifatnya ini bisa terbuka maupun tertutup. Untuk komedo yang terbuka nih kelihatan seperti pori-pori membesar dan berwarna hitam sedangkan komedo tertutup, kelihatan seperti tonjolan putih kecil.Biasanya komedo ini menghinggap di area hidung dan daerah sekitar mulut. 

   Jerawat Komedo disebabkan oleh sel kulit mati dan kelenjar minyak berlebih pada kulit. Cenderung terjadi pada orang-orang yang sedang berada di masa pubertas atau saat menstruasi. Komedo juga bisa disebabkan oleh make up yang berlebihan sehingga mengiritasi kulit kamu.
   Penyebab yang lain yaitu gaya hidup yang tidak sehat, seperti terlalu banyak merokok, minum alkohol,kafein dan stres.Buat yang doyan ngemil, komedo ini juga disebabkan oleh makanan.jenis makanan yang manis, gorengan, dan makanan yang kaya karbohidrat seringkali jadi pemicu timbulnya komedo.
Mengatasi jerawat komedo sebenarnya tidak terlalu sulit,anda bisa mengatasi komedo dengan cara alamiah.

  Cara Menghilangkan Jerawat Komedo Secara Alami Sebagai Berikut:

*Lidah buaya
Selain baik untuk mengatasi jerawat serta menyuburkan rambut, lendir lidah buaya juga berkhasiat untuk mengatasi kulit berkomedo.
Oleskan lendir lidah buaya pada kulit wajah lalu tunggu beberapa menit hanya sampai lendir lidah buaya mengering baru kemudian bersihkan wajah dengan air.

*Es batu
Es batu lebih banyak dimanfaatkan untuk mendinginkan minuman atau bahkan meredakan memar.
Mengatasi kulit wajah berkomedo dengan es batu dinilai cukup efektif karena es batu dapat membantu merapatkan atau mengencangkan pori-pori kulit sekaligus mencegah menempelnya debu maupun kotoran pada kulit wajah.
Gosok dengan lembut es batu pada permukaan wajah, lakukan secara teratur untuk kulit wajah yang lebih bersih.

*Air garam
Biasanya larutan garam di dalam air digunakan untuk meredakan rasa sakit akibat sakit gigi sebagian larutan berkumur kumur, namun siapa yang menyangka jika ternyata larutan garam di dalam air ini cukup bermanfaat untuk mengatasi komedo di wajah.
Tips menghilangkan komedo secara alami dengan air garam dapat dilakukan dengan mudah, cukup dengan melarutkan garam pada sebaskom air yang akan Anda gunakan sebagai air untuk membasuh muka.
Basuh muka Anda dengan larutan garam ini secara rutin untuk membantu mengatasi komedo.

*Putih telur dan lobak
Keduanya merupakan jenis bahan alami yang efektif untuk menghilangkan komedo di kulit wajah. Kotoran dan debu yang menempel di kulit wajah dapat dihilangkan secara alami dengan cara mengaplikasikan putih telur pada wajah maupun dengan cara mengoleskan halusan sayur lobak dengan air.

*Pasta gigi
Sama dengan air garam, pasta gigi biasanya dimanfaatkan untuk menyembuhkan sakit gigi atau bahkan mendinginkan luka.
Pasta gigi bisa menjadi obat yang cukup manjur untuk menghilangkan komedo. Tips menghilangkan komedo di hidung dengan pasta gigi dapat dilakukan dengan cara mengoleskan pasta gigi pada permukaan hidung.
Pasta gigi akan membantu menyerap minyak berlebih sekaligus menghilangkan komedo mengganggu.

*Lemon
Tips menghilangkan komedo dan jerawat di permukaan kulit wajah dapat dilakukan dengan menggunakan sari jeruk lemon, jeruk lemon mengandung antiseptik dan antioksidan yang baik untuk menghilangkan komedo.
Oleskan dengan merata sari jeruk lemon pada permukaan kulit wajah, khususnya yang terdapat cukup banyak komedo.

*Kulit jeruk
Jeruk lemon bukanlah satu-satunya bahan alami yang dapat menghilangkan komedo. Kulit jeruk juga dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan komedo.
Keruk dengan hati-hati lapisan dalam dari kulit jeruk dan beri sedikit air. Usapkan bahan alami ini pada kulit wajah Anda yang berkomedo.

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dan Bopeng

By // Tidak ada komentar:
   Jerawat memang kadang jadi masalah yang menjengkelkan,selain masalah pada saat jerawat tumbuh pada kulit wajah Anda, bekas jerawat yang ada pada muka Anda mungkin menjadi masalah lain yang membutuhkan perawatan dan penyembuhan juga pengingat dimana bekas jerawat tersebut mengingatkan dibagian sebelah mana Anda pernah berjerawat. .. :D
   Jika hal ini terjadi pada wajah Anda jangan khawatir, bekas jerawat ini sebenarnya tidak akan permanen apabila Anda mencoba cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam juga bopeng tersebut sehingga dalam waktu tertentu bekas jerawat dan flek hitam dapat hilang dengan segera.
Tentu saja penggunaanya harus konsisten, karena tidak mungkin dapat hilang dalam beberapa jam atau beberapa hari saja.



   Berikut Cara Alamiah Menghilangkan Bekas Jerawat sebagai berikut:

*Putih Telur
Bahan tradisional ini dikenal oleh para pakar kecantikan sebagai pengencang kulit terutama kulit wajah, bahan alami ini juga bisa digunakan untul menghilangkan jerawat dan bekasnya.
Pertama-tama anda bersihkan kulit wajah anda lalu bersihkan dengan handuk
Lalu ambilah 1 butir telur lalu pecahkan dan pisahkan antara kuning telur dengan putih telurnya
Putih telur itu ambil lalu dibuat masker diwajah
Biarkan selama 10 sampai 15 menit
Lalu bersihkan kulit wajah dengan menggunakan air dingin
Lakukan terapi ini 2 atau 3 kali dalam seminggu secara teratur atau konsisten

*Ampas Teh Hitam
Bahan alami ini selain mengandung kadar antioksidan yang tinggi juga mampu menghilangkan noda bekas jerawat, caranya adalah:
Pertama-tama anda bersihkan kulit wajah anda lalu bersihkan dengan handuk
Lalu secara perlahan oleskan bahan tradisional ini kekulit wajah anda
Biarkan selama 15 menit
Lalu bersihkan kulit wajah dengan menggunakan air bersih
Lakukan terapi ini 2 atau 3 kali dalam seminggu secara teratur sampai noda bekas jerawat anda hilang

*Kedelai
Buah ini Merupakan Salah satu Buah Yang Bisa anda Andalkan Untuk Mencegah Dan Mengatasi Masalah Kulit Yang Kasar dan Kering. 
Kacang Kedelai Selain Bisa Dimakan sebagai Santapan Harian Ternyata Sangat Ampuh Untuk Mengatasi Aneka Masalah Kulit Muka. Caranya Silakan Ikuti Panduanya dibawah ini
– Rendam Biji Kedelai Beberapa Menit
– Haluskan Dengan Ulegan Atau Lainya
– Nah Tempelkan Ke Bagian Muka Yang Bopeng Dan Tidak halus
– Biarkan Selama Kurang Lebih 30 Menitan
– Bilas Dengan Air Hangat Awalnya
– Lalu Bilas Dengan Air Dingin
Lakukan Perawatan ini Selama Kurang lebih 3 mingguan Dan pastikan Secara Teratur Agar Kulit Halus dan Mulus

*Jus Lemon
Khasiat Dan Manfaat Jus Lemon Sudah Melegenda Terutama Untuk Urusan Kulit dan Proses Pemutihanya.
Banyak Orang Yang Sudah membuktikan Kalau lemon Selain Memutihkan Kulit Namun Juga Bisa Menghilangkan Bekas Jerawat.
Dengan Kandungan Hydroxy Acid Maka Buah inI Sangat Ampuh Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat. Caranya Pun Mudah
– Buatlah Jus Lemon Yang rada Kental
– Oleskan Pada Bagian wajah Atau Bisa Dikatakan Jus Lemon ini Dibuat Jadi Masker Muka.
– Biarkan Selama 1/4 Jam
– Bilas Dengan Air Bersih.

*Lidah Buaya
Khasiat Aloe Vera Atau Lidah Buaya Memang Sudah Banyak Sekali Digunakan Untuk Dunia Kesehaan Dan Kecantikan Salah Satunya Dipakai Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat dan Bopeng Di Bagian Wajah.
Selain itu Lidah Buaya ini Juga Bisa Dipakai Untuk Mengobati Kulit Yang Terbakar Api Atau Luka Lainya.
– Ambil Lidah Buaya Lalu Potong Dagingnya
– Oleskan Pada Bagian Kulit Yang Bopeng Atau Terbakar
– Biarakan Beberapa Saat
– Lakukan ini Secara Teatur

*Madu Alami
Cobalah untuk Membuat Masker Madu Alami Dan Gunakan Secara Teratur Dimalam Hari. Biarkan Selama 1/4 Jam.
Lakukan dengan rutin sampai bekas jerawat dan bopeng hilang dari wajah.

*Jagung Muda
Dengan KAndungan Vitamin E Maka Jagung Bisa Menjadi Herbal Alami Yang Sangat Manjur dan Ampuh Untuk Urusan Kulit.
– Buatlah Masker Dengan jagung Muda Yang Dihaluskan
– Oleskan Ke kulit Muka Selama 20 Menitan
– Bilas Dengan Air Bersih

Putih Telur Pelenyap Jerawat Pengencang Wajah

By // Tidak ada komentar:
Anda yang mempunyai jerawat dan ingin sembuh sekaligus wajah menjadi lebih putih dan kencang maka cobalah rangkaian penyembuhan menggunakan Putih telur.
Ada lima kandungan utama yang ada dalam putih telur dan baik untuk wajah yaitu kalium, protein, magnesium, riboflavin, dan enzim, Lysozyme. Kelima zat ini sangat bagus untuk merawat kecantikan kulit.
Protein yang ada dalam putih telur bisa membantu mempercepat tumbuhnya sel-sel kulit baru sehingga wajah bisa tampak lebih putih dan bersih tanpa kerutan. Sedangkan kaliumnya bisa membuat kulit tetap lembab setiap harinya.
kandungan magnesium yang ada di dalam putih telur ini bisa membantu untuk membuat kulit wajah tetap tampak segar dan muda setiap saat. Sedangkan kandungan riboflavin yang ada di dalamnya sangat membantu menangkal radikal bebas dan menghilangkan semua racun yang ada di dalam kulit wajah atau sebagai detoksifikasi racun pada kulit wajah.
Sedangkan kandungan enzim lysozyme, kandungan ini sangat berkhasiat untuk membuat kulit wajah tetap kenyal dan elastis sehingga tetap awet muda.



  Tidak heran bila khasiat putih telur seperti berikut ini:

Putih telur dapat menghaluskan kulit wajah yang kering dan keriput
Putih telur dapat memutihkan wajah secara alami
Putih telur dapat mengatasi masalah pori-pori wajah yang membesar
Putih telur dapat dapat membantu anda menghilangkan noda hitam bekas jerawat
Putih telur dapat membantu menjaga kelembapan kulit.
Putih telur dapat menghilangkan jerawat
Putih telur dapat menghilangkan minyak wajah yang berlebihan
Putih telur dapat mengencangkan kulit wajah

    Untuk anda yang ingin memanfaatkan putih telur Sebagai bahan alami penghilang jerawat yang tumbuh di wajah, anda dapat mengikuti panduan sederhana yang ada dibawah ini.

Cara menghilangkan jerawat dengan Putih Telur ayam :
Siapkan satu buah telur ayam kampung
Lalu pecah telur ayam kampong lalu ambil putih telur, kemudian pisahkan dengan kuning telurnya.
Masukan putih telur ke dalam mangkok, dan kocok sampai berbusa.
Oleskan kocokan telur ke wajah, lalu diamkan saja sampai putih telur mongering
Bilas muka dengan air dingin dan bersih.
Lakukan cara ini secara rutin, setidaknya 2-3 kali dalam satu minggu, oh iya kerjakan juga saat anda ingin tidur di malam hari

Dengan memanfaatkan cara ini, minyak penyebab timbulnya jerawat akan hilang dari wajah anda, dan tentunya, jerawat yang tumbuh-pun akan teratasi.
Selain bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat secara alami, putih telur juga bisa memberikan manfaat baik untuk kecantikan kulit.

Masker putih telur ini tidak hanya bisa digunakan sendirian saja tapi juga bisa dicampurkan dengan bahan alami lainnya.
Misalnya saja untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya Anda bisa mencampurkan putih telur dengan perasan lemon.
Aduk rata putih telur dengan air perasan lemon kemudian dijadikan masker wajah selama kurang lebih 30 menit lalu bilas dengan air hangat.

Anda juga bisa membuat masker putih telur dengan di campurkan dengan madu asli.
Campuran antara madu dan putih telur ini bisa membantu mengangkat sel-sel kulit yang mati.
Pertama bersihkan dulu wajah dengan air hangat bersih kemudian dikeringkan.
Kocok merata putih telur dan madu kemudian oleskan merata pada wajah dan leher diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air hangat kembali.

Ampuhnya Kentang Hilangkan Jerawat dan Bekasnya

By // Tidak ada komentar:
  Beberapa orang menceritakan pengalaman nya dalam hal kesuksesannya sembuh dari jerawat.salah satu nya yaitu dengan bahan alami yaitu Kentang.
Anda gak percaya?? simak dulu deh zat-zat apa yang terkandung di dalam kentang.Kentang merupakan salah satu sumber karbohidrat yang mengandung vitamin A, vitamin B1, B2, B6, vitamin C, kalsium, potassium, karotin, belerang, chlorine, niacin, fosfor, dan zat besi. 
 

   Kentang selain kaya nutrisi, juga bermanfaat untuk perawatan kulit. Kentang segar berkhasiat untuk membantu mengatasi jerawat. Kentang bermanfaat untuk membuat kulit lebih sehat dan cantik. Kentang kaya akan potassium yang berguna untuk meningkatkan sirkulasi dan mengatasi lingkaran gelap dibawah mata.Karena peningkatan aliran darah membantu menghilangkan pigmen yang lebih gelap dibawah mata.

   Bagaimana?? begitu hebat kan kandungan kentang untuk masalah jerawat dan kulit.tidak heran banyak yang bilang jika kita menggunakan kentang sebagai perawatan wajah maka niscaya anda akan melihat sendiri khasiat nya.
Bukan hanya untuk penyembuhan jerawat dengan kentang bekas jerawat pun akan memudar dan bisa hilang dan kulit pun terlihat lebih putih dan cerah.

Berikut ini cara dan langkah nya penyembuhan jerawat memakai kentang :
 
 *Ambil sebutir kentang. Bukan kentang yang sangat kecil, tapi yang besar saja.
*Iris tipis-tipis, setipis yang bisa kamu potong. Semakin tipis semakin baik. Tapi jangan sampai hancur dengan cepat
*Tempel potongan tipis kentang tersebut ke wajah. Tempelkan agak banyak ke bagian wajah yang ingin diobati
*Biarkan kentang tersebut menempel di wajah dan mengering dan berwarna abu-abu.
*Lepaskan kentang abu-abu tersebut dari wajah
*Cucilah muka dengan sabun dan air hangat
*Lakukan dengan teratur pada malam hari, maka wajah anda akan bersih dari jerawat

    Mudah bukan?? tapi jangan anda sepelekan lho walau cara nya mudah tapi hasil yang di dapatkan akan menakjubkan.
Sudah banyak yang membuktikan dengan melakukan hal tersebut rutin,terus menerus dan konsisten maka bukan hanya jerawat saja yang minggat bekas jerawat pun pudar sehingga kulit kembali cerah.

Masker Madu Pengusir Jerawat

By // Tidak ada komentar:
   Jika anda berminat menggunakan masker sebagai sarana penyembuhan jerawat,cobalah Madu sebagai bahan masker pengusir jerawat.Salah satu manfaat yang paling terkenal dari madu adalah untuk mengatasi berbagai masalah kulit dan yang paling ampuh adalah untuk menghilangkan jerawat.
Penyakit jerawat sendiri lebih sering dialami oleh para remaja dan jerawat juga bisa hilang sendiri namun, bekas yang ditinggalkannya inilah yang menjadi biang kerok dan menjadi permasalahan sendiri bagi orang yang mengalaminya.



    Kandungan yang ada di dalam madu sangat baik digunakan untuk mengatasi peradangan yang terjadi di dalam kulit seperti jerawat ini. Di dalam madu terdapat kandungan antioksidan yang bisa membasmi kuman dan bakteri penyebab jerawat, selain itu di dalam madu terdapat antioksidan yang bisa membasmi sumber kuman dan bakteri serta menyembuhkan bekas luka dari jerawat itu sendiri.

    Selain itu manfaat madu lainnya adalah membersihkan luka dan menyerap air di dalam jerawat karena madu memiliki sifat osmotic dan madu akan melepaskan zat hydrogen peroksida untuk mengeringkan luka jerawat itu sendiri. Madu juga memiliki zat abti inflamasi yang bisa digunakan untuk mengurangi peradangan di dalam kulit yang berjerawat.
Bukan itu saja madu juga memiliki zat yang semacam lem jadi bisa menarik debu dan kotoran yang bersarang di dalam kulit sehingga kulit tidak mudah berjerawat.

Silahkan anda simak beberapa cara membuat membuat masker madu untuk wajah berjerawat yang bisa dicampur dengan beberapa bahan lainnya.
namun untuk selalu diperhatikan ya untuk menggunakan madu asli bukan tiruan atau campuran.

*Masker Madu Alami
Madu yang paling bak untuk digunakan sebagai masker adalah madu yang baru saja diambil dari sarangnya atau yang masih alami tanpa mengalami proses apapun.
Madu ini bisa ditemukan di dalam penangkaran lebah yang memang disesuaikan untuk mendapatkan madu dari jenis lebah tertentu.
Untuk menggunakan madu alami ini bisa dijadikan masker. Caranya sangat mudah yaitu dengan mengoleskan madu di wajah secara merata kecuali pada bagian kelopak mata.
Setelah itu diamkan kurang lebih selama 45 menit dan bilas dengan menggunakan air dingin atau air es. Untuk hasil yang maksimal sebaiknya lakukanlah secara rutin setiap 3 kali dalam seminggu ya! Dan lihatlah perbedaannya.

*Masker Madu dan Buah Pala
Selain digunakan sebagai bumbu masak yang bisa memberikan rasa khas dan enak di dalam masakan, ternyata buah pala ini juga sangat bermanfaat bagi kulit lho.
Apalagi jika ditambah dengan madu asli akan menambah khasiatnya semakin besar. Cara yang dilakukan juga sangat mudah, yaitu:

    Siapkan madu secukupnya
    Haluskan buah pala dan kemudian campur denga madu
    Oleskan pada bagian seluruh wajah
    Diamkan selama kurang lebih 30 menit lamanya
    Jika madu dan pala sudah kering maka selanjutnya bilas hingga bersih dengan menggunakan air dingin
    Gunakan pelembab kulit yang sesuai dengan jenis kulit anda
    Lakukalah secara rutin dua kali sehari

*Masker Madu dengan Buah Strawberry
Buah strawberry memiliki zat vitamin yang sangat tinggi sehingga bisa membuat kulit menjadi lebih cerah dan menghilang sel kulit mati.
Kombinasi dari madu dan buah stroberi ini akan menjadi ramuan yang sangat cocok bagi anda yang memiliki masalah kulit berjerawat.
Cara membuat masker madu ini juga cukup mudah, seperti berikut ini :

    Siapkan stroberi, usahakan yang masih segar dan baru dipetik
    Setelah itu haluskan stroberi hingga menyerupai pasta dan lembut
    Campurkan dengan 3 sendok madu dan aduk rata
    Oleskan pada wajah dan biarkan selama 30 menit lamanya
    Anda kemudian bisa membilasnya dengan air hangat atau dingin dan biarkan muka mongering
    Lakukanlah perawatan secara rutin selama 3 bulan dalam 3 minggu sekali untuk hasil yang maksimal.

*Masker Madu dan Kunyit
Kunyit sangat mudah ditemukan karena merupakan salah satu bumbu khas masakan.
Manfaat kunyit untuk jerawat ini ternyata juga bisa digunakan untuk mengatasi jerawat jika dicampurkan dengan madu.
Berikut ini adalah caranya:

    Buatlah kunyit menjadi bubuk, saat ini sudah banyak penjual yang menyediakan kunyit bubuk sehingga anda tidak perlu repot lagi
    Campurkan dengan 3 sendok madu dan aduk hingga rata
    Oleskan pada wajah selama 45 menit hingga kering
    Setelah kering bilas wajah dengan meggunakan air dingin saja.
Diberdayakan oleh Blogger.